Saturday, October 4, 2014

Sahabat

Semua manusia pasti memiliki sahabat, kerana pada hakikatnya memang manusia adalah makhluk sosial, mereka akan selalu membutuhkan orang lain dalam kehidupannya, salah satunya adalah sahabat, setiap orang pasti butuh sahabat. Lalu apakah Arti Sahabat ?, kesempatan kali ini akan diuraikan tentang sahabat, yang dirangkum dalam Arti Sahabat : Sahabat Artinya Adalah.... ??


Arti Sahabat : Sahabat Artinya Adalah...

Setiap orang pasti punya persepsi sendiri-sendiri tentang Arti Sahabat, namun tetap saja intinya adalah sahabat sebagai teman jiwa, yang bisa saling memahami, saling berbagi, dan selalu bisa mengisi kekurangan, bukan mengisi kekosongan.

Arti Sahabat : Sahabat Artinya Adalah... ?

Arti Sahabat adalah orang ketiga dalam kehidupan manusia, selain orang tua dan saudara, sebab sahabat adalah orang yang sangat dekat dengan kita, layaknya seorang saudara atau bahkan lebih.

Sahabat bisa diartikan sebagai orang yang bisa paling jujur di dunia, sebab sahabat bisa mengomentari segala hal tentang kita meski itu akan menyakitkan, tapi tetap ia katakan, demi kebaikan sahabatnya. 

Persahabatan harus dilandasi rasa saling kepercayaan yang tinggi dan saling mengerti tanpa harus dikatakan atau diutarakan kita mesti mengerti apa yang terjaddi, karena “friends will always help us in anywhere and anytime” Siapapun sahabat kita dia tetaplah sahabat kita dan harus saling mengerti perasaan satu sama lain.

Sahabat memiliki arti yang teramat penting dalam kehidupan ini. Sahabat akan selalu hadir di tiap kehidupan kita, ia dapat menghibur kita dikala kita sedih, membuat kita tertawa, setia menemani dimasa-masa suka maupun duka, dan selalu sabar dalam menyertai kehidupan kita.

Sahabat tidak akan pernah mencelakakan dan memanfaatkan kita, ia tak kenal pamrih dan waktu dalam menolong, ia akan melakukan sesuatu disaat kita membutuhkannya tanpa meminta sesenpun imbalan, balas jasa, bahkan ucapan terima kasih.

 Kita dapat menemukan banyak karakter untuk dijadikan sahabat, tetapi dalam menemukan sahabat tidak semudah yang kita bayangkan, tidak cukup dengan perkenalan yang singkat atau memerlukan waktu yang lama dalam kita menilai seseorang untuk menjadi sahabat, karena sahabat akan hadir dengan sendirinya tanpa kita sadari dan dalam kurun waktu yang tidak dapat kita tentukan.

Tidak ada seorang manusia pun yang tidak membutuhkan sahabat, semua pasti mengiginkan tuk memiliki sahabat, dimana dengan adanya sahabat kita dapat mencurahkan seluruh isi hati kita, bahkan sampai sesuatu hal yang sangat rahasia pun dapat diungkapkan pada sahabat kita, melebihi siapapun di dunia ini. Dan sahabat akan menyimpannya erat2 dalam hatinya bahkan akan rela untuk mengorbankan dirinya demi menjaga rahasia tersebut.

Sahabat artinya adalah seseorang yang sudah benar-benar menyatu dalam kehidupan kita, selalu ada buat kita, selalu bisa menghibur dikala sedih, dan selalu bisa mengatakan hal yang tak bisa dikatakan orang lain. Tapi ingat, sahabat tetaplah seorang manusia, yang kadang khilaf,  yang juga punya kebutuhan sendiri, dan punya kehidupan sendiri, jadi saling mengerti, saling memahami satu sama lain, itulah inti dari persahabatan.

Siapapun bisa menjadi seorang sahabat, yang penting bisa saling mengerti, saling menghargai satu sama lain dan saling menutupi kekurangan masing-masing. Bahkan sahabat juga tak harus selalu nyata, dalam dunia maya pun kita bisa memiliki sahabat. Karena sahabat hanya kita yang tahu bagaimana kita bisa mengakui kalau dia adalah sahabat kita. 

Jadi, apapun definisi kita tentang sahabat, pada dasarnya Arti Sahabat adalah orang yang mengatakan bahwa kita adalah sahabatnya...

Renungkan :
Mempunyai satu sahabat sejati lebih berharga dari seribu teman yang mementingkan diri sendiri
Dalam masa kejayaan, teman-teman mengenal kita. Dalam kesengsaraan, kita mengenal teman-teman kita.

Saya amat gembira kerana sepanjang kehidupan saya munculnya banyak kawan-kawan yang menemani saya ketika kesenangan dan kesusahan.Walaupun sekarang kita dipisah atas kawasan,tapi saya masih percaya bahawa persahabatan kita tidak akan terpisah sehingga hayat yang akan datang.Selain itu,kawan-kawan di universiti juga amat mesra gaul dan selalu memberi bantuan kepada saya apabila saya memerlukan.Oleh itu,setinggi-tinggi terima kasih kepada semua kawan-kawan yang muncul di kehidupan saya.Saya menghargai persahabatan kita selama-selamanya.

Quotes of the day:

Friendship means understanding,not agreement.It means forgiveness,not forgetting.It means the memories last,even if contact is lost.

No comments:

Post a Comment